Saturday, October 9

Surat Cinta H. Agus Salim

 H. AGUS SALIM, Pahlawan Nasional

Surat kepada istrinya Zaitun Nahar


Maatje sayang..!Surat pendek ini hendak saya tumpangkan kepada abdurrachman Baswedan yang besok pagi terbang pulang ke Indonesia, mudah2an selamat dan cepat sampainya.Sangat sibuk kami bekerja disini...Awak hidup senang, serba cukup, di rumah entah bagaimana hidup anak dan bini. Rindu hati tidak dapat dikatakan di negeri orang ini. Rindu kanda lebih2 terasa, sebab tak ada membawa potret satu pun jua dari rumah. Kalau memikirkan Mansur Ciddiq sedih hati kanda, karena anak itu tak ada kawan dan barangkali berkecil hati kepada papanya yang datang2 hilang.Lebih2 yang membimbangkan hati kanda dan kawan2 di sini, dari pemerintah republik dari kementrian luar negeri, dr bung Sjahrir sedikitpun tidak mendpt kabar, surat atau kawat. Jika Bung Sjahrir ada di Jakarta, tolonglah adinda perlukan pergi menemuinya.17 Juni 1947Agus

No comments: